Friday, June 12, 2009
Keberadaan Burung di TNGP Musnah???
Thursday, June 04, 2009
Panorama Piramida
Di Mesir umumnya piramida digunakan sebagai makam raja-raja Mesir Kuno yang dikenal dengan nama firaun. Namun demikian, berabad abad piramida sering digunakan sebagai sasaran penjarahan dan perampok makam karena para raja-raja membawa harta kekayaannya dan segala macam artefak guna di alam baka, sekalipun diberi perlindungan dengan semacam kutukan-kutukan untuk mencegahnya. Sehingga pada masa raja-raja mesir kuno berikutnya, makam raja-raja dan para bangsawan ditempatkan pada lembah yang tersembunyi seperti halnya makam Raja Tutankhamun yang ditemukan secara utuh dan lengkap.wikipedia
Wednesday, June 03, 2009
Sejajarkan Diri Dengan Nge-Blog

Teringat tulisan seorang wartawan media masa, saya sedikit lupa apa ya nama surat kabarnya ? Dimana ia menceritakan ketika dagdigdug.com diluncurkan, ada seorang ibu berjilbab yang meinta diajarkan untuk membuat sebuah blog, ibu itu ingin anaknya memiliki sebuah blog agar anaknya dapat berekspresi dan menyampaikan pemikirannya ke seluruh dunia. Salut buat ibu itu, dengan usia yang mungkin cukup tua (maksudnya biasanya penggemar dunia dotcom adalah orang yang relatif muda) tapi memiliki pemikiran panjang kedepan, anaknya harus mampu menyampaikan segala pemikirannya ke seluruh dunia.
Internet memang merupakan sebuah jaringan broadcast global yang sangat murah meriah. Coba kita bayangkan, untuk menyebarkan pemikiran kita dengan menggunakan sebuah stasiun televisi, berapa dana yang harus di investasikan? Atau jika kita ingin menyebarkan pemikiran dengan menggunakan buku, coba berapa cost yang kita keluarkan untuk mencetak, mendistribusikannya sampai ke seluruh dunia?
Internet (baca blog) adalah sarana yang 3M, Mudah, Murah dan Meriah bagi kita yang memiliki kreatifitas dan pemikiran namun kesulitan untuk membagi/menyebarkannya dengan khalayak.
Siapapun kita, seorang guru, pelajar, pejabat, presiden, pejuang, politikus, aktivis, teknokrat ataupun rakyat jelata yang jeritannya kian lemah tak terdengar, mulai sekarang marilah kita bersama bersuara sekeras-kerasnya agar seluruh dunia mendengar. Atau singkatnya, Ayo kita nge-Blog agar dunia mendengarkan suara kita!
sumber dari: kakbayu
Monday, June 01, 2009
Remaja Jenius Pecahkan Teka-teki Matematika

STOCKHOLM--Seorang pendatang Irak yang berusia 16 tahun dan menetap di Swedia telah memecahkan teka-taki matematika, padahal para ahli telah dibuat pusing selama 300 tahun, demikian laporan media Swedia, Kamis (28/5).Hanya dalam waktu empat bulan, Mohamed Attoumaimi telah menemukan satu rumus yang menjelaskan dan menyederhanakan apa yang disebut kumpulan nomor Bernoulli, rangkaian hitungan yang diberi nama ahli matematika Swiss Abad XVII, Jacob Bernoulli, demikian laporan surat kabar Dagens Nyheter.
Indonesia Bangun Perpustakaan Termodern di Dunia

Friday, May 29, 2009
Fungsi Do'a

WISUDA 2009 Menghitung hari....

Thursday, May 28, 2009
Ir. H. Juanda

Wednesday, May 27, 2009
PLTA Ir. H. Juanda (Jatiluhur)

PLTA Ir. H. Juanda (Jatiluhur) Waduk Jatiluhur
Waduk Jatiluhur terletak di Kecamatan Jatiluhur, Kabupaten Purwakarta (±9 km dari pusat Kota Purwakarta. Bendungan Jatiluhur adalah bendungan terbesar di Indonesia. Bendungan itu dinamakan oleh pemerintah Waduk Ir. H. Juanda, dengan panorama danau yang luasnya 8.300 ha. Bendungan ini mulai dibangun sejak tahun 1957 oleh kontraktor asal Perancis, dengan potensi air yang tersedia sebesar 12,9 milyar m3 / tahun dan merupakan waduk serbaguna pertama di Indonesia.
Monday, May 18, 2009
Tampilan Baru Perpustakaan SDIT Darul Abidin
Yap, setelah liburan satu pekan, kini kalian kembali dapat menikmati perpustakaan kalian, perpustakaan idaman dengan suasana dan penampilan baru, oke deh. Perpustakaan kalian ini telah ditata ulang, dan dirombak oleh pak mansur sebagai punklimanya, dan dengan bantuan teman- teman yakni: paman herman, ade, nesin, dll.
Suasana baru ini dimakdudkan agar kalian dapat lebih nyaman berada di perpustakaan sehingga pekerjaan membaca, mencari makalah, artikel ataupun bahan bacaan dapat lebih leluasa dan nyaman selalu ketika berada di perpustakaan, menemani waktu istirahat dengan sesuatu yang bermanfaat, yakni membaca dan menulis cerita di perpustakaan, rasanya menjadi tambahan kegiatan yang mengasyikkan, bukan?.
Selamat Berlibur Anak- anakku...

Begitulah kira-kira dua nasehat dari Sang Bijak. Aku harap bisa kita bawa di liburan kita masing-masing. Semoga liburan kali ini tidak sekedar membuat kita bahagia namun orang lain berhak kita bahagiakan, terutama orang tua, yang masih setia tersenyum menyambut kedatangan Kalian di surganya, karena rumahku adalah surgaku.
Program Wakaf Buku Perpustakaan SDIT Darul Abidin
Kegiatan dilaksanakan dengan sangat sederhana sebagai simbolisasi, bahwa Perpustakaan SDIT Darul Abidin yang dalam pekan ini mengadakan mutasi buku perpustakaan, juga mempunyai kepedulian yang tinggi dalam menatap pendidikan dimasyarakat kota Depok.
Buku- buku yang diwakafkan dalam kegiatan ini adalah beberapa buku bacaan, majalah, dan buku mata pelajaran untuk sekolah dasar pada Yayasan Bina Insan Mandiri. Semoga kegiatan wakaf buku dapat berlanjut ditahun- tahun mendatang dan dapat bermanfaat bagi kedua belah pihak, dapat bermanfaat bagi anak didik sekolah gratis tersebut. Amiin.
Thursday, May 07, 2009
Atasi Kenakalan Anak dengan Pujian

Hadirnya Sebuah Undangan
Ooh semoga, harapan kami, pimpinan yang akan hadir nanti mampu memberi kebaikan yang lebih dari pimpinan sebelumnya, mampu memberikan prestasi yang lebih baik dari pimpinan sebelumnya, mampu menyatakan mimpi- mimpi kawan- kawan para guru, karyawan, siswa, dan orang tua serta mungkin mimpi masyarakat sekitar sekeliling Darul Abidin.
Ooh semoga, pimpinan yang hadir nanti lebih shalih dari yang sebelumnya, lebih ikhlas, santun, hormat, menghargai, dan semua kebaikan ada padanya, walaupun kesalahan mustahil tak dipunya.
Ooh semoga, pimpinan nanti mampu membawa kami (guru, siswa, dan orang tua) menjadi lebih baik, lebih bermanfaat, lebih shalih, karena sesungguhnya peran seorang pemimpin adalah bukan saja menjadikan dirinya shalih akan tetapi mampu menjadikan kawan- kawannya (guru, siswa, orang tua) menjadi lebih shalih, lebih baik dan lebih bermanfaat dari dirinya sendiri. Amin
Ooh semoga, pemimpin nanti memberikan air ditengah dahaga kami, memberikan wangi ditengah busuknya kami, memberikan indah ditengah buruknya kami, memberikan penglihatan ditengah butanya kami. Amiin
Ooh semoga, kebaikan akan selalu hadir untuk Darul Abidin tercinta, menjadi bangunan kokoh pendidik generasi robbani, menjadi lokomotif pendidikan mandiri yang mampu mencerdaskan bangsa, menjadi yang terbaik.... semoga...Amiin
sebuah lirik untuk hadirnya sebuah undangan:Terbuka/IF
Terbuka...
terbukalah semua
Biarkan...
cahaya bersinar
Terbuka...
terbukalah semua
Biarkan...
gairah bicara
Ketika mulai berbuat
Pastikan langkah jangan goyah
Selamat tinggal semua yang kelam
Mencair sudah yang beku
Kenapa mesti diselimuti gagap
Semua sudah terjawab
Kemarin... sempat ku terlena
Sekarang... aku pun terlena
Tetapi... kemarin dan sekarang berbeda
Kemarin kemarin... sekarang sekarang
Sholat Berjamaah
Memasak Ajarkan Si Kecil Belajar Banyak Hal
Ajarkan anak terlebih tentang tentang resep. Katakan bahwa resep adalah petunujuk ketika memasak yang harus diikuti. Anak akan belajar bahwa Anda harus membaca petunjuk dan mengikutinya agar hasilnya masakannya enak dan menarik.
Mengajarkan matematika sederhana. Jelaskan perbandingan jumlah takaran. Mana lebih banyak, setengah cangkir tepung atau satu cangkir? Anda juga dapat mengajarkan mana yang lebih besar sendok teh atau sendok makan. Atau berapa banyak setengah cangkir untuk mendapatkan satu cangkir? Melalui cara ini Anda dapat mengembangkan kemampuan mengurutkan sesuatu dengan benar.
Ketajaman panca indera. Untuk melatih kepekaan panca indera anak gunakan bahan masakan dengan berbagai tekstur, bentuk, rasa dan aroma. Anda juga dapat menjelaskan fungsi masing-masing panca indera. Jelaskan kulit sebagai indera peraba, biarkan anak merasakan perbedaan antara beras dan kacang-kacangan. Dengan membedakan rasa garam dan gula, anda mengajarkan lidah sebagai indera perasa. Begitu juga ketika Anda membiarkan anak membaui perbedaan berbagai rempah-rempah dengan wanginya serbuk vanili.
Memperkaya kosakata. Tingkatkan kemampuan bahasa anak dengan memperkenalkan berbagai bahan makanan dan alat memasak atau apapun yang ada di dapur. Tepung, gula, dan telur mungkin sesuatu yang tidak asing dimata dan pendengaran Anda, tapi semua itu menjadi sesuatu yang baru bagi anak usia tiga tahun.
Pengembangan konsep. Tingkatkan pengetahuan anak Anda mengenai beberapa konsep. Keras dan lunak. Cair dan padat. Panas dan dingin, mentah atau matang, di luar atau di dalam mangkuk, cepat-lambat, dan lain sebagainya.
Mengajarkan anak tentang hubungan sebab-akibat. Tingkatkan kemampuan anak untuk menjawab pertanyaan seperti, "Apa yang terjadi jika air putih ditambahkan jus buah? Atau buah pisang diganti dengan strawberi?" Dengan begini anak belajar bagaimana menambahkan, mengambil atau merubah salah satu bahan akan mengubah seluruh produk.
Kerjasama. Kegiatan memasak ternyata dapat meningkatkan kemampuan anak Anda untuk dapat bekerja sama dengan teman-temannya. ini juga termasuk melatih anak untuk bersabar menunggu gilirannya dan bersenang-senang dengan aktifitasnya.
Terdengar menarik bukan? Dengan melakukan satu aktifitas Anda ternyata telah dapat mengajarkan dan meningkatkan berbagai kemampuan anak. Dengan begitu keseimbangan antara otak kanan dan kiri anak terjaga dan anak tumbuh dengan kemampuan dan kecerdasan yang beragam./cr1/itz
Monday, May 04, 2009
Darbi Power Futsal Borong Dua Gelar...
Tim Darbi Power Futsal baru saja memberikan kemampuan dan usaha maksimal yang mereka bisa, dengan mengikuti pertandingan bertajuk "Pribadi Cup 2009". Dengan gagah berani mereka telah datang tepat pukul 07.00 WIB, turnamen yang memang telah rindukan sejak juara pertama mereka raih dari tangan tuan rumah Al Fauzien, kini misi itu kembali mereka hadapi. Dengan mengirimkan 2 tim seperti turnamen kemarin, kali ini Darbi Power Futsal A diwakili oleh Dika (kelas 5), Affan (5), Alief (4), Fikri (4), Hafizh (4), Ivan (4), Akmal (2), Aldi (5), Isfan (5) dan Fian (2). Darbi Power Futsal B dipercayakan kepada: Fauzan (5), Khalis (5), Dzaki (5), Raihan (4), Panji (5), Bima (5), Hanif (5), Faiz (3), dan Emir (5) yang absen.
Pertandingan pertama antara SDIT Al Muhajirin VS SD Semut Semut berakhir dengan Adu Penalti skor 2-1 untuk kemenangan Al Muhajirin, dipertandingan kedua SDIT Darul Abidin "Darbi Power Futsal B" berhadapan dengan tuan rumah "Pribadi B". Pertandingan berjalan cukup seru, walaupun terlihat jelas keunggulan DPF (Darbi Power Futsal B) dari mulai strategi, teknik, skill dan kerjasama permainan. DPF unggul terlebih dahulu melalui gol Aflah memanfaatkan umpan Khalis, selanjutnya Khalis kembali mengubah keadaan sekaligus menambah keunggulan DPF B dengan 2 golnya, dibabak kedua Dzaki, Raihan, dan Bima turun gelanggang, dan Bima mampu memberikan sebuah gol lagi untuk mengakhiri pertandingan dengan skor 4-0, untuk keunggulan DPF B.
Pertandingan Ketiga berakhir dengan menang W.O nya tuan rumah Pribadi A atas SDIT Ummul Quro, Pada Partai keempat mempertemukan Darbi Power Futsal A yang dikomandoi oleh Dika berhadapan dengan Semut- Semut, dengan perbedaan yang sangat mencolok, keunggulan skill, teknik, strategi dan kerjasama tim membuat DPF A mampu mengungguli Semut- Semut dengan skor telak 5-1. Melalui 3 gol Dika, Affan, dan Ivan.
Partai Semifinal I
Semifinal pertama mempertemukan Darbi Power Futsal B berhadapan dengan Al Muhajirin berakhir dengan skor 5-1, lewat 2 gol Khalis dan 2 gol Fauzan, serta sebuah gol bunuh diri lewat tendangan keras Raihan. Pada pertandingan ini jelas sekali keperkasaan Aflah, Khalis, Fauzan, dkk. melalui teknik, skill dan kerjasama yang apik serta kematangan para kiper Panji dan Dzaki.
Partai Semifinal Kedua
Semifinal kedua mempertemukan antara tim tuan rumah Pribadi A yang diuntungkan menang W.O atas Ummul Quro berhadapan dengan Darbi Power Futsal A, Pertandingan kali ini berjalan sangat menarik, karena terlihat sekali teknik, skill dan strategi yang diterapkan oleh kedua tim sangat indah. Pribadi A memimpin terlebih dahulu lewat kerjasama apiknya, skor 1-0 untuk Pribadi A, selanjutnya giliran Affan membalas melalui gol manisnya, merubah skor 1-1. Pribadi A kembali memimpin lewat gol Mustafa skor berubah 2-1, selanjutnya kembali Dika memanfaatkan peluang tendangan bebas kerasnya, skor kembali imbang 2-2.Mustafa dan Ahmed menjadi momok menakutkan untuk Fikri, Dika, Affan, Hafizh, dan Ivan. dengan kerjasamanya mereka unggul kembali 3-2.
Dibabak kedua Darbi Power Futsal kembali mengejar lewat gol cantik Affan memanfaatkan umpan Hafizh Skor kembali imbang 3-3. Kembali Pribadi A unggul lewat Obi, 4-3 untuk Pribadi A, selanjutnya eksekusi tendangan bebas Dika membuat skor kembali imbang 4-4. Setelah itu fisik yang semakin terkuras membuat Hafizh dan Ivan ditarik keluar untuk digantikan Isfan dan Aldi. Strategi ini membuat pertahanan rontok dan kembali dibombardir, hingga akhirnya kelelahan membuat mereka takluk dengan skor 6-4. Pertandingan yang mengagumkan dan terbaik selama turnamen dan sangat dramatis untuk ditonton.
Partai Final
Partai final kali ini mempertemukan tuan rumah Pribadi A berhadapan dengan Darbi Power Futsal B, dengan pemain seperti: Panji, Dzaki, Khalis, Fauzan, Aflah, Raihan, Hanif, Bima, dan Faiz. Pertandingan cukup imbang pada babak pertama, terlihat sekali kedua tim sama - sama mempunyai skill, teknik, strategi dan kerjasama yang enak untuk disaksikan. Namun kesalahan kecil tidak rapat dalam mempressure lawan membuat Pribadi A unggul 2-0 dibabak awal.
Sebaliknya kembali dibabak kedua, akibat kelelahan yang melandsa membuat tim pelatih menggantikan Hanif, dan Fauzan yang mengalami cedera digantikan oleh Bima dan Raihan. Pertandinganpun masih berjalan menarik karena mempertontonkan skill dan strategi. Namun memang kelelahan fisik tak bisa bohong, anak- anak Darbi Power Futsalpun menyerah 0-2 ditangan tim tuan rumah.
Namun hasil ini, walaupun ada perasaan kecewa dan sedih namun tetap mereka bergembira, menatap latihan- latihan dan turnamen- turnamen berikutnya, terus berjuang kawan jangan pernah menyerah. Hadiah yang didapatpun langsung mereka dedikasikan untuk sekolah mereka, melalui Kepala Sekolah SDIT Darul Abidin, Ibu Endah Tri Kusumawati,M.Pd. Hingga makan somaypun mereka lakoni bersama di Perpustakan tercinta.... (Basecamp tim Darbi Power Futsal).
Pelajaran berharga bagi tim Darbi Power Futsal, dari pertandingan tersebut didapat bahwa fisik dan tendangan mereka perlu diasah kembali, dsan bola yang dipergunakan tidak boleh lagi memilih bola yang ringan akan tetapi inilah sepakbola, harus ada yang menang dan yang kalah, paling tidak ini adalah usaha dan hasil maksimal yang telah mereka persembahkan.
Disemester awalnya tim ini berdiri mampu memberikan 3 gelar untuk SDIT Darul Abidin, tentu saja hal ini menjadi hal yang istimewa bagi tim yang baru terbentuk, semoga dimasa depan dengan latihan keras, usaha maksimal dan dsukungan semua pihak tim ini mampu menjadi tim sekolah terbaik di kota Depok bahkan di Indonesia. Amiin. Wassalam. mr
Monday, April 20, 2009
Smart Camp 2009 "Goes to Cisarua"
Setelah Istirahat Sholat & Makan (ISHOMA), siswa- siswi dikumpulkan di aula (lap. Futsal) untuk mengikuti acara pembukaan sekaligus games dan simulasi, pembacaan tata tertib oleh pak. Saiful, guru yang ikut dalam kegiatan ini adalah guru- guru kelas 5, yakni Pak. Heru, Pak Mas'ud, Pak Saiful, Bu. Soffie, Bu. Rohmah, Bu.Neneng, Bu. Farah, dan Bu. Anna. Juga dihadsiri oleh perkwakilan orang tua murid dari kelas 5, yang membantu menyiapkan makanan siswa- siswi selama di villa.
Kegiatan simulasi pada smartcamp ini adalah membuat buntut sapi sengan mata tertutup, diarahkan oleh anggota kelompoknya dengan menggunakan bahasa hewan, kegiatan ini bermanfaat untuk menumbuhkan komunikasi efektif sesama mereka dan juga guru - guru mereka, setelah itu simulasi mengambil bola dari nampan menggunakan bantuan koran dan lakban, kegiatan ini bermanfaat untuk selalu berfikir positif, bekerjasama, dan berfikir kreatif memeras otak untuk secepatnya mengeluarkan bola dari nampan. Simulasi berikutnya adalah mematahkan pensil dengan menggunakan jari telunjuk saja, simulasi ini bermanfaat membangun rasa percaya dan keyakinan diri, berani mengambil resiko, dan cepat mengambil keputusan.
Simulasi selanjutnya adalah mengambil permen yang berserakan di lantai yang terdapat piring, mangkuk, gunting, dll. dengan mata ditutup, kegiatan ini bermanfaat untuk menumbuhkan keberanian, dan kecepatan melangkah juga berani mengambil resiko untuk mengambil sebanyak- banyaknyanya permen, yang menjadi jawara dalam simulasi ini adalah Fauzan dengan mengumpulkan 9 permen hanya dalam waktu + 7 menit.
Setelah simulasi berakhir, pada pukul 17.00 wib, maka para siswa dipersilahkan untuk kegiatan bebas, seperti biasa mereka bermain futsal, playground dan berenang, tetapi tetap ada juga yang cuma ngemil- ngemil loh...hehehehe, setelah semua kegiatan berakhir dimalam hari mereka tidur tepat pada pukul 22.00 wib, selanjutnya bangun pada pukul 04.00 subuh untuk melaksanakan qiyamullail, dan sholat subuh berjama'ah.
Setelah itu sarapan pagi dengan nasi goreng plus nugget dan telur ceplok, rasanya menggoda selera, membuat anak-anak ingin cepat- cepat menggoyang lidahnya, selanjutnya acara bebas yakni berolahraga, berenang, dan bermain futsal. Pada kompetisi futsal antar kelas dimenangkan oleh Fauzan, Khalis, Aflah, dkk dengan menggunduli Panji dkk, dengan skor 3-2.
Selanjutnya mengepak barang dan berangkat menuju Cimory (Cisarua Mountain Dairy), untuk melihat bagaimana pengolahan susu sapi, cara memerah langsung susu, bahkan mempraktekkannya langsung di tempat pemerahan susu Cimory. Siswa tiba kurang lebih pukul 10.00 wib, langsung menuju kandang pemerahan untuk memberi makan sapi- sapi perah, juga memerah langsung sapi tersebut, tetapi karena sapi jenis Frisian Holstainer ini sangat sensitif, maka para siswa di larang untuk berisik dan membuat gaduh ketika di kandang pemerahan.
Proses pemerahanpun dimulai dengan pengarahan langsung dari kak Doni (pemandu dari Cimory) menggunakan wadah juga dengan memberikan lemak pada puting sapi perah, pemerahan susupun dimulai dengan siswi putri terlebih dahulu mendapat giliran, karena ketika memberikan makanan sapi, siswa putra mendapat giliran terlebih dahulu, senang dan gembira perasaan siswa ketika mendapat giliran untuk memerah dan memegang langsung sapi besar tersebut. Tetapi ada juga yang takut dan ngeri loh...hehehe... siapa tuh??? ayo ngaku.....!!!!.
Setelah pemerahan susu selesai para siswa diperlihatkan bagaimana mengolah susu yang telah diperas tersebut menggunakan alat-alat canggih dan tenaga ahli. Mulai dari proses pendinginan, hingga pasteurisasi dan kemudian dikemas selanjutnya dikirim ke pasar- pasar. Susu hasil pasteurisasi ini juga mempunyai kandungan vitamin dan gizi lebih besar dibanding susu bubuk ataupun susu kental manis. Setelah pengamatan selesai selanjutnya melihat cara kerja Cimory mengolah susu sapinya melalui film, yang telah sdisiapkan dsilantai atas, untuk selanjutnya makan siang bersama di Resto Cimory. Dengan membawa susu dan yoghurt dari Cimory para siswapun bersiap untuk pulang menuju SDIT Darul Abidin Depok. Selamat tinggal Cimory, Gunung Mas, dan latihan futsal.
Kegiatan ini sendiri dimaksudkan untuk mempersiapkan mental siswa- siswi untuk menuju kelas 6, melatih rasa tanggung jawab, disiplin dan kemandirian siswa- siswi dalam bertindak baik sebagai siswa, sebagai anak, sebagai makhluk sosial, yang diharapkan dapat terus terjaga ketika sepulang dari kegiatan smartcamp ini. Smart Camp juga dimaksudkan untuk refreshing setelah siswa - siswi melaksanakan ujian tengah semester minggu kemarin.
Saturday, April 11, 2009
Darbi Power Futsal Juara Al Fauzien Cup
DPF atau Darbi Power Futsal (SDIT Darul Abidin) akhirnya mampu memastikan gelar juara turnamen futsal antar pelajar se-Kota Depok yang dilaksanakan oleh SDI Al Fauzien Pesona Depok, 08 April 2009 pagi hari, setelah pada pertandingan final berhasil mengalahkan tuan rumah SDI Al Fauzien dengan kemenangan dramatis lewat adu penalti setelah pada 2 x 12 menit kedua tim tak mampu mencetak gol, hingga peluit akhir berbunyi kedudukan masih tetap 0-0 alias kacamata.Laporan pandangan mata langsung dari Al-Fauzien.
Kejadian menarik pada pertandingan ini adalah ketika pak Vedy sebagai pelatih Darbi Power Futsal menginstruksikan pemainnya secara khusus untuk banyak menyerang dan mengandalkan Raihan dan Arif dilini belakang untuk terus menjaga pergerakan pemain Alfauzien bernomor punggung 7 dan 8, sekaligus menggantung dua penyerang dilini depan Hafizh dan Rafi yang telah mencetak 2 dan 4 gol pada turnamen ini.Walaupun hasil pertandingan berakhir draw, namun permainan kedua tim patut diacungi jempol
karena pada pertandingan kali ini kedua tim menunjukkan permainan terbaiknya hingga membuat supporter tuan rumah bersorak sorai. Permainan disiplin yang diperagakan tim DPF mampu membuat para penyerang SDI Al Fauzien tak berkembang dan banyak membuang bola.Kesempatan ini tak disia- siakan oleh Raihan dan Arif untuk memberikan umpan - umpan terbaiknya kepada dua ujung tombak Rafi dan Hafizh. Fakru, Vierry, Hanif dan pak Vedy serta orang tua Fakru- pun terus bersemangat memberikan dukungan terbaik kepada tim Darbi Power Futsal. Kematangan dan kelincahan sang kiper lawanlah yang memberikan perlawanan berarti kepada anak- anak SDIT Darul Abidin. Setelah bermain penuh dua babak, skor tetap bertahan dengan hasil kaca mata, maka kedua tim memilih untuk langsung diadakan tendangan penalti.
Tendangan penalti pertama dilakukan oleh pemain Alfauzien dengan tendangan melencengnya ia berharap Fikri dapat dijebolnya, namun apa yang terjadi bola keluar disamping gawang fikry, kedudukan masih tetap 0-0. Penendang pertama SDIT Darul Abidin diserahkan kepada Raihanyang pada pertandingan sebelumnya mencetak 2 gol dari tendangan jarak jauhnya. Namun, kedudukan tetap 0-0, karena tendangan Raihan mampu diblok kiper lawan yang sangat cekatan.