Lensa Darbi

Wednesday, July 18, 2012

800 Siswa SIT Darul Abidin Gelar Pawai Simpatik Sambut Ramadhan


Sekitar 800 siswa Sekolah Islam Terpadu Darul Abidin; mulai dari Playgroup, TK, Siswa  SDIT Darbi kelas I-VI hingga kelas VII - IX SMPIT Darul Abidin; mengikuti pawai simpatik menyambut datangnya bulan suci Ramadan, hari ini Rabu (18/7/2012).
Saat mengikuti pawai simpatik ini, siswa berjalan kaki dari sekolah menuju jalan-jalan di pemukiman warga; untuk melewati Jalan Ridwan Rais hingga Jalan Kedondong, Jalan Arif Rahman Hakim dan Jalan kembang Raya Kec. Beji dan Kec. Pancoran Mas dan setelah itu kembali ke sekolah.
Sesampainya di sekolah, siswa-siswi SDIT Darul Abidin hingga SMPIT Darul Abidin disambut oleh orang tua wali murid yang tergabung dalam Komite Sekolah yang bersiap membagikan makanan maupun minuman ringan untuk siswa-siswi tersebut.
Penanggungjawab Tarhib Ramadhan dari SDIT Darul Abidin Depok yakni Bapak. Nurdin Nurzaman  mengungkapkan sepanjang perjalanan, beberapa siswa melakukan orasi berisi nasihat dan lagu-lagu  menyambut Ramadan, siswa lainnya membawa poster dan kicir-kicir yang dibubuhi dengan uang permen dan  berisi pesan-pesan khusus agar muslim menyambut Ramadhan dengan sukacita. Tak hanya siswa, pawai juga diikuti guru dan karyawan Sekolah Islam Terpadu Darul Abidin.
“Melalui pawai ini kita ingin mengajak masyarakat menyambut Ramadhan dengan senang, tidak melakukan maksiat dan mengoptimalkan ibadah di bulan suci ini,” ujarnya saat ditemui wartawan darbi.
Pawai juga disemarakkan dengan unjuk kebolehan beberapa siswa menabuh alat musik jimbe, drum band dan berselawat. Saat Ramadan nanti, terangnya, Selain Tarhib Ramadhan ini Sekolah Islam Terpadu Darul Abidin akan menggelar aneka kegiatan. Antara lain kuliah tujuh menit (Kultum) dari siswa, Sholat Tarawih Berjamaah, Bakti Sosial berupa Bazar Barbeque, Pengobatan Gratis dan Pembagian Sembako kepada warga sekitar, Ifthor Berjamaah, I'tikaf siswa dan guru, dan Pesantren Dhuafa. mr


Berikut jepretan foto-fotonya:








No comments: