Lensa Darbi

Tuesday, May 27, 2008

Janjiku Untuk Bumiku


Oleh : Qibty Almayra Aflah Lahfana

Dikutub utara, tampak seekor beruang yang sedang sibuk mencukur bulu- bulunya. Dia mencukurnya dengan alat pencukur rambut. Bulu si beruang dicukur habis, hingga kulit tubuhnya terlihat. Oh ternyata, si beruang mencukur bulunya karena sekarang suhu di daerah kutub tempat tinggalnya menjadi panas. Seharusnya daerah kutub tidak mengalami musim panas. Di sana selalu dingin karena lapisan es.



Di daerah kutub itu juga, ada seekor beruang yang mencari makanan. Ia tampak kebingungan mencari makanan yang biasanya mudah ia dapatkan. Tiba - tiba ia mencium bau makanan. Dia mengikuti bau arah tersebut sampai ke puncak gunung salju. Sesampainya di sana ia tak melihat apa- apa. Saat menengok ke belakang ada seekor anjing laut. Ia berpikir untuk memakannya. Lalu, ia berjalan menuruni gunung salju itu dan mendekati si anjing laut. Saat ingin menerkamnya, tiba- tiba saja dataran es terbelah dan ia terpisah dari anjing laut itu. Ternyata es mencair dan berubah menjadi lautan luas menenggelamkan kota New York sampai patung Liberty hanya terlihat tangannya yang membawa obor.

Di belahan bumi lainnya. Di sebuah kota, seorang gadis kecil dengan gembiranya membeli ice cream. Namun setelah keluar dari toko tempat dia membeli ice cream, ice cream yang ia beli mencair. Gadis kecil itu pun menangis sedih karena tidak dapat menikmati ice cream. Pdahal ia sangat menginginkannya. Saat ia menangis ada seorang bapak yang mendekatinya. "Kenapa kamu menangis?" tanya si bapak. "Aku menangis karena ice creamku langsung mencair sehingga tak bisa kumakan. "jawabnya sambil terus menangis. "Oh ice creammu mencair karena suhu di bumi semakin panas. Itu terjadi karena adanya global warming. "Jelas bapak itu.

Wah .... seru sekali, film tentang global warming itu. Bunda membawakan film itu dari LSM Green Peace. Bulan lalu LSM itu datang berkunjung ke sekolah tempat bundaku mengajar. Anggota LSMnya mempertontonkan film dan menjelaskannya kepada bunda dan murid-muridnya. Bunda bekerja di sebuah taman kanak- kanak.

Terus terang aku belum mengerti apa yang menyebabkan global warming terjadi. Kemudian ayah coba membantu menjelaskan kembali padaku tentang kejadian yang ada di film tersebut. Kata ayah salah satu sumber kehidupan manusia berasal dari matahari. Sebelum sinar matahari menyinari bumi ada lapisan yang melindungi bumi. Lapisan itu diberi nama lapisan ozon.

Lapisan ozon berguna untuk melindungi bumi dari sinar matahari langsung. Jika bumi tidak dilapisi ozon suhu di bumi semakin lama semakin panas. Jika suhu di bumi semakin panas, lapisan es di kutub utara dan selatan menjadi mencair, sehingga permukaan air laut naik dan terjadilah banjir.

Semua itu bisa terjadi karena manusia menggunakan bahan- bahan kimia seperti zat chior yang terdapat pada AC, kulkas, dll. Manusia juga tidak berusaha menjaga bumi dengan baik. Pohon- pohon di hutan ditebang seenaknya dan tidak ditanami kembali. Sampah dibuang sembarangan.

Subhanallah, Maha suci Allah yang menciptakan Bumi, langit, dan seisinya. Seandainya manusia menjaganya dengan baik. Tentu tidak akan terjadi global warming.

Aku akan mencoba untuk menjaga bumi ini dan seisinya. Aku akan memlihara tanaman di rumahku, menyiramnya agar tidak mati. Aku juga akan membuang sampah pada tempatnya. Akupun akan mematikan AC mobilku jika udara di luar dingin. Aku juga akan memilih alat- alat yang aman lingkungan. Dan aku akan menggunakan barang- barang yang bisa di daur ulang. Ayo teman- teman!!! kita jaga bumi kita agar tidak rusak!! Janji ya!!.

No comments: