Lensa Darbi

Wednesday, August 22, 2007

Semarakkan Kemerdekaan, SDIT Darul Abidin Gelar Tarik Tambang

lensadarbi.blogspot.com

16/08/07

Khidmat, seru, meriah, dan penuh sportivitas, begitulah perayaan Hari Kemerdekaan Negara Republik Indonesia yag ke 62 ini digelar, khidmat terasa ketika sang saka merah putih berkibar di depan dengan diiringi lagu Indonesia Raya makin membangkitkan semangat kita. Untuk segera berbenah, meraih masa depan gemilang.

Seru, meriah, dan penuh sportivitas, ketika berbagai lomba dilaksanakan. Dengan penuh keberanian dan semangat pantang menyerah siswa- siswi SDIT Darul Abidin melaksanakan berbagai lomba yang diselenggarakan oleh panitia (baca: guru). Diantaranya lomba memindahkan sukro (pilus) kedalam mangkuk menggunakan sumpit, lomba memindahkan karet memakai mulut dengan menggunakan lidi, dan tentu saja lomba yang paling ditunggu oleh siswa- siswi yakni lomba tarik tambang yang menjadi primadona (tak lengkap rasanya agustusan kalau tak ada lomba tarik tambang, kata salah seorang siswa).

Lomba tarik tambang ini sendiri merupakan salah satu bagian dari sekian banyak lomba yang digelar dalam rangka HUT RI ke 62. Lomba ini diikuti oleh seluruh kelas, baik siswa maupun siswi, jadi lomba ini diikuti oleh 14 regu putra dan 14 regu putri. Masing- masing regu menurunkan 10 atau 11 orang terkuatnya untuk diikutkan dalam ajang adu otot ini, yang juga berhadiah sangat menarik para peserta.

Lomba yang berlangsung selama setengah hari ini, disaksikan ratusan siswa- siswi dan bapak ibu guru juga orang tua murid SDIT Darul Abidin Depok mulai pukul 08.00- 11.30 WIB. Siswa- siswi SDIT Darul Abidin baik kelas 1 sampai dengan kelas 6, semuanya dengan penuh semangat memberikan dukungan kepada regu - regu andalannya masing- masing.




Setelah melakukan beberapa kali pertarungan yang cukup seru dan sportif. Untuk kategori putra, untuk level 1 yakni kelas I dan II di menangkan oleh :II Madinah dengan mengalahkan kelas II Makkah yag harus puas dengan menjadi juara 2, sedangkan kelas I Makkah hadir sebagai juara ketiga dan hadiah hiburan untuk kelas I Madinah.

untuk level 2 kelas III dan IV dimenangkan oleh kelas IV Marwah yang mengalahkan kelas IV Makkah, dan sebagai juara 3 tampil kelas IV Madinah. Sedangkan untuk level 3 yakni kelas V dan VI dimenangkan oleh kelas VI sebagai juara pertama mengalahkan kelas V Madinah dengan susah payah, dan memaksa kelas V Madinah harus puas dengan gelar juara kedua, sedangkan hadiah juara ketiga didapatkan kelas VI Makkah dengan mengalahkan kelas V Makkah, sehingga memaksa kelas V Makkah mendapatkan gelar hiburan sebagai juara ke empat.
Selamat kepada para juara dan maju terus, juga tetap semangat kepada kelas yang kurang beruntung. Ini cuma permainan merayakan hari kemerdekaan bangsa Indonesia. Dikehidupan yang sesungguhnyalah kita harus terus berjuang dan menjadikan bangsa ini "Baldatun Thayyibatun Wa Rabbun Ghofur" inilah pesan para pendiri bangsa dan para pahlawan bangsa kita, agar mereka tak sedih di alam sana. Amiin.
DIRGAHAYU INDONESIA
JAYALAH TERUS BANGSA INDONESIA

No comments: